Advokat dan aktivis Lampung, Gunawan Pharrikesit dan Bunda Merry, masuk deretan 150 tokoh yang pernah tampil di Refly Harun Channel.
- Bupati Dawam Tasyakuran Perpres Pendanaan Pesantren Sudah Diteken Presiden
- Pemilik Rumah Tidak Layak Huni di Pekon Sinarbetung Talangpadang Berharap Pemugaran
- Antisipasi Kasus DBD Camat Rajabasa Imbau Tak Gunakan Vas Isi Air
Baca Juga

Penyematan 150 tokoh Nasional dilaksanakan kegiatan pembacaan puisi, orasi, bernyanyi, testimoni, bertajuk "Silaturahmi 150 Tokoh Keren Cadas!"
Kegiatan dilaksanakan di Resto Aljazerah, Jln. Raden Saleh, Jakarta Pusat, hari ini, Sabtu (18/3) mulai pukul 10.00 WIB hingga 17.00 WIB.
Akan hadir tokoh nasional lainnya, Rocky Gerung, Egi Sudjana, Fadly Zon, Neno Warisman, serta deretan tokoh lainnya dari kalangan praktisi hukum, aktivis, politikus, dan seniman.
Menurut Refly Harun, pemilik Channel Refly Harun, yang juga pakar Ilmu Tata Negara, kegiatan ini merupakan penghargaan bagi warga NKRI yang merdeka dan tidak terkungkung dengan aturan yang dianggap peniadaan terhadap aturan itu sendiri.
"Sekaligus sebagai peringatan ketiga tahun Chanel Refly Harun, yang dikenal dengan tagline keren dan cadas. Penuh tantangan dan dinamika kehadiran rubrik ini, dan tokoh-tokoh yang podcast di Refly Harun Chanel, adalah mereka yang selama ini memperjuangkan hak masyarakat," ujar Refly Harun.
Masuknya nama Gunawan Pharrikesit dan Bunda Merry dalam deretan 150 tokoh nasional versi Chanel Refly Harun, Ia menyatakan bahwa kedua nama tesebut sudah berdasarkan seleksi tim.
Dan tidak bisa disangkal kontrobusinya terhadap penegakan supremasi hukum dan pembelaan terhadap hak kaum tertindas.
"Kami selektif dalam menentukan 150 tokoh yang dianggap berkontribusi terhadap bangsa," tegas Refly Harun.
- Bupati Nanang Ermanto Hadiri Halal Bihalal DPD PKS Lampung Selatan
- Damar Lampung Sebut Pengaduan KSBE Alami Peningkatan Sepanjang 2022
- Bandar Lampung Expo Dibuka, Bunda Eva Harapkan Jadi Momen Kebangkitan Ekonomi