Bazar takjil di halaman depan kantor Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung telah dibuka. Namun masih sepi pembeli.
- Pasar Murah Tahap Akhir Pemkot Bandar Lampung Berlangsung Tertib
- Boleh Takbiran di Masjid, Pawai Keliling Dilarang Di Bandar Lampung
- Diskes Bandar Lampung Siapkan Nakes di Posko Kesehatan Terminal Rajabasa
Baca Juga
Salah satu pedagang takjil, Vera mengaku hal wajar jika hari pertama masih sepi pembeli. Ia optimistis kedepannya akan terus ramai.
"Hari ini baru terjual 15 cup aneka es seperti sop buah, es teller, es jeli," kata Vera kepada Kantor Berita RMOLLampung, Senin (4/4).
Menurutnya, jika masyarakat telah tahu jika ada bazar takjil di halaman Pemkot, maka lama-kelamaan akan ramai.
"Seperti waktu dagang di Jalan Gatot Subroto awalnya sepi, tapi lama-lama Sabtu dan Minggu jadi ramai," ujarnya.
Sementara pedagang kudapan, Lia berharap pemerintah bisa menyediakan tempat yang lebih ramai lagi seperti di pinggir jalan.
"Mungkin kita kalah saing dengan penjual yang diluar, jadi diharapkan pemerintah menyediakan tempat lainnya seperti tepi jalan," jelasnya.
- Pasar Murah Tahap Akhir Pemkot Bandar Lampung Berlangsung Tertib
- Salat Idul Fitri di Bandar Lampung Dibatasi 50 Persen Kapasitas
- Wali Kota Eva Tinjau Arus Mudik di Terminal Rajabasa Sambil Bagikan Bingkisan