Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dijadwalkan berkunjung ke Museum Transmigrasi pertama di Desa Bagelen Kecamatan Gedong Tataan Kabupaten Pesawaran pada Jumat (21/1) mendatang.
- Bangun Monumen Gotong Royong, Wali Kota Eva Sebut Lambang Persatuan
- RAPBD Tanggamus 2022 Diproyeksi Surplus Rp25 Miliar
- Pemkot Bandar Lampung Salurkan Bantuan Beras Atasi Inflasi BBM
Baca Juga
Sebagai persiapan menyambut kedatangan Gubernur Jawa Tengah tersebut, Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona telah menggelar rapat persiapan bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) kabupaten setempat.
"Kalau rencananya beliau ingin mengunjungi museum Transmigrasi yang berada di Desa Bagelen dan bertemu langsung dengan keturunan dari masyarakat yang pertama kali transmigrasi ke Provinsi Lampung tahun 1905," kata Dendi melakukan rapat, Senin (17/1).
Dikatakannya, kunjungan yang akan dilakukan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah tersebut sebagai bentuk kunjungan balik, karena beberapa waktu yang lalu Pemkab Pesawaran melakukan kunjungan ke Pemerintah Provinsi Jawa Tengah.
"Beberapa bulan lalu saya bersilaturakhmi ke beliau, kami bertukar pikiran dengan Bapak Gubernur Ganjar Pranowo terkait dengan pola-pola pembangunan serta segala kebijakan yang dikeluarkan Pemprov Jawa Tengah, Insya Allah kita terapkan segala program pembangunan yang berhasil di Jawa Tengah untuk kita aplikasikan di Kabupaten Pesawaran," ujarnya.
Diketahui, Kabupaten Pesawaran dan Provinsi Jawa Tengah memiliki ikatan historis yang sangat erat. Karena banyak transmigran dari Jawa Tengah yang berada di Pesawaran, diantaranya Desa Bagelen, Desa Karanganyar dan Desa Kutoarjo Kecamatan Gedong Tataan.
- Pemkot Bandar Lampung Bentuk Tim Satgas untuk Amankan Nataru
- Seleksi JPTP Sekda Selesai, Wali Kota Eva Harapan yang Terbaik
- Pemkot Bandar Lampung Cairan Gaji Honorer melalui Bank Waway