Kelompok Kerja Guru Pendidik Agama Islam (KKGPAI) Kecamatan Semaka Kabupaten Tanggamus, berbagi takjil gratis di seputaran jalan raya Lintas Barat, Pekon Sedayu Kecamatan Semaka. Kegiatan tersebut dimulai pada pukul 16.00 Wib, Selasa (19/4).
- Tiket Kereta Api Lampung-Palembang Terjual Habis Hingga 1 Mei
- Tak Kuasa Menahan Rindu, Fauzan Nekat Gowes Sepeda Hingga Mekah
- 100 Anak Yatim-piatu Terima Santunan Zakat dari Pemkot Bandar Lampung
Baca Juga
Apriana, Pengawas KKG PAI Semaka Kementerian Agama Tanggamus mengatakan, kegiatan berbagi takjil tersebut dalam rangka mencari berkah ramadon, dan merupakan kegiatan perdana KKGPAI Kecamatan Semaka, setelah dilakukan pergantian kepengurusan beberapa hari lalu.
Kegiatan ini tergantung program kerja masing-masing kecamatan imbuhnya, tidak ada program berkesinambungan dari kementerian agama tanggamus. Sumber dananya berasal dari iuran pendidik agama islam dan guru umum, Kecamatan Semaka, Pematangsawa dan Pugung.
"Ada 250 paket takjil yang dibagikan, dengan menyasar penguna jalan yang melintas dan warga sekitar. Bagi-bagi takjil ini merupakan momen terbaik dapat memberi manfaat pada sesama. Terutama pada pengguna jalan yang tidak sempat berbuka puasa bersama keluarga," jelasnya kepada kantor berita RMOLLampung.
Bersamaan, Ketua KKGPAI Kecamatan Semaka, Guntur menuturkan, kegiatan itu merupakan yang pertama kali mereka lakukan, dan mudah-mudahan akan menjadi kegiatan rutin, untuk mempererat silaturrahmi dengan kawan-kawan, dan meningkatkan solidaritas sesama muslim untuk saling berbagi.
"Mudah-mudahan kegiatan tersebut semakin menumbuhkan jiwa sosial dan keperibadian kita, untuk berbagi sesama dibulan yang penuh berkah ini, ungkapnya.
Aspani, pengendara roda dua tujuan Pekon Sinarbangun, mengucapkan terima kasih atas pemberian paket takjil, dirinya juga berharap semoga kegiatan yang mereka lakukan akan menjadi ladang pahala mereka.
- Puluhan Warga Bandar Lampung Ngabuburit di Taman Gajah Berburu Takjil
- Salat Idul Fitri di Bandar Lampung Dibatasi 50 Persen Kapasitas
- Wali Kota Eva Tinjau Arus Mudik di Terminal Rajabasa Sambil Bagikan Bingkisan