Sidang Senat Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung mengukuhkan tiga guru besar di Ballroom Gedung Akademik secara luring, Kamis (18/11).
- Remunerasi ASN Unila Akan Naik 20 Persen dan Gaji Non-ASN Rp200 Ribu Per Bulan
- Unila Berencana Naikan Gaji Seluruh Pegawai
- Rambah Bisnis Air Minum Isi Ulang, Unila Luncurkan Aquanila
Baca Juga
Ketiga guru besar yang dikukuhkan yakni Prof Agus Pahrudin sebagai ahli bidang ilmu pengembangan kurikulum, Prof Alamsyah sebagai guru besar bidang ilmu hadist dan Prof Ruslan Abdul Ghofur sebagai guru besar bidang ilmu ekonomi islam.
Rektor UIN Raden Intan Lampung, Prof Moh Mukri mengatakan dengan adanya pengukuhan ini, maka guru besar yang ada di UIN bertambah menjadi 23 orang.
"Dosen lainnya diharapkan segera menyusul. Saat ini sudah ada beberapa dosen yang sedang proses menjadi guru besar," kata Prof Mukri.
Lebih lanjut, Prof Mukri mengaku dengan bertambahnya guru besar ini, UIN diharapkan makin kokoh dan dapat terus berkontribusi untuk kemajuan bangsa.
"Semoga guru besar yang baru saja dikukuhkan ini bisa lebih berkonsentrasi untuk bangsa dengan mengabdikan diri ke masyarakat," ujarnya.
Dalam prosesi pengukuhan, ketiga guru besar tersebut juga menyampaikan orasi ilmiah sesuai dengan bidang keilmuan masing-masing.