Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung akan menggelar nonton bareng (nobar) piala dunia untuk masyarakat. Nobar tersebut akan dipusatkan di Tugu Adipura, Kecamatan Enggal, Kota Bandar Lampung, Minggu (18/12).
- Pemkot Bandar Lampung Akan Prioritaskan Bayar THR ASN
- Warga Bandar Lampung Antusias Sambut Pasar Murah Ramadan
- Dua OPD dan RS A Dadi Tjokrodipo Belum Lunasi Temuan BPK RI 2022
Baca Juga
Wali Kota Bandar lampung, Eva Dwiana mengatakan nobar piala dunia antara Timnas Argentina vs France digelar gratis untuk masyarakat umum.
“Pemkot akan menggelar nobar piala dunia pada Minggu malam pukul 20.00 WIB di Tugu Adipura,” kata Eva Dwiana, Jumat (12/16).
Menurutnya, Pemkot juga akan mengandeng UMKM Kota Bandar Lampung untuk meramaikan nobar piala dunia. Sehingga bisa menggerakan roda perekonomian.
“Kegiatan ini bertujuan untuk memanjakan masyarakat khususnya pecinta bola dan diharapkan dengan hadirnya stand UMKM mampu menggerakan roda perekonomian,” ujarnya.
- Pemkot Bandar Lampung Akan Prioritaskan Bayar THR ASN
- Warga Bandar Lampung Antusias Sambut Pasar Murah Ramadan
- Dua OPD dan RS A Dadi Tjokrodipo Belum Lunasi Temuan BPK RI 2022