Ponpes Madinatul Ilmi Pringsewu Terbakar, Kerugian Capai Ratusan Juta

Pondok Pesantren Madinatul Ilmi/NU Online
Pondok Pesantren Madinatul Ilmi/NU Online

Pondok Pesantren Madinatul Ilmi yang terletak di Gumukrejo Kecamatan Pagelaran Kabupaten Pringsewu Lampung mengalami kebakaran, Rabu (19/10) sekitar pukul 18.15 WIB.


Peristiwa terjadi saat para santri selesai melaksanakan shalat berjamaah di Masjid pesantren asuhan KH Muhammad Nur Aziz, Wakil Katib Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Pringsewu itu.

Sekretaris Rabithah Ma’ahid Islamiyah Nahdlatul Ulama (RMINU) Pringsewu, Hizbullah Huda mengatakan, api membakar satu bangunan dengan ukuran 8x9 meter yang merupakan lokasi warung koperasi, dapur, dan ruang kamar santri putri. 

Cak Hiz, sapaan karibnya, mengatakan bahwa berdasarkan informasi yang ia terima, api bersumber dari kompor yang ada dalam bangunan tersebut. Api cepat membesar dan melalap bangunan karena banyak bahan bangunan dan isi di dalamnya yang mudah terbakar

Sebelum petugas pemadam kebakaran datang, para santri dibantu warga sekitar melakukan upaya pemadaman dan melakukan pencegahan agar api tidak menyebar ke bangunan lain dengan menyiramkan air. 

Setelah itu tiga unit mobil pemadam kebakaran dengan 30 personelnya datang untuk memadamkan api. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 19.00 WIB tanpa korban jiwa.

KH Nur Aziz menambahkan, kebakaran ini menyebabkan kerugian yang ditaksir ratusan juta. Pasalnya, banyak barang-barang milik 150 santri yang menghuni kamar tersebut ikut terbakar.

"Kalau satu santri diperkirakan barangnya mencapai Rp2 juta, jumlah kerugiannya cukup banyak," katanya, Kamis (20/10).

Diketahui, Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim NU (LPBINU), NU Peduli Kemanusiaan mendatangkan bantuan logistik berupa air minum, makan cepat saji seperti mi instan, ke lokasi kejadian sejak semalam.

NU Peduli Kemanusiaan Pringsewu juga terus melakukan koordinasi pascakebakaran untuk melakukan upaya penanganan lebih lanjut terkait musibah ini.